Monday, May 29, 2006

Dari Musda ke Musda

Ahad, 28 Mei 2006

Sejak ahad pagi, birru telah beraktivitas.

1. Jalan Sehat Sejahtera DPD PKS Kota Tegal

Agenda pertama adalah mengisi nasyid di kegiatan Jalan Sehat Sejahtera dalam rangka MUSDA I DPD PKS Sejahtera Kota Tegal.
Meski hujan turun rintik², peserta jalan sehat sejahtera tetap semangat.
Pelaksanaan jalan sehat memang mengalami pengunduran waktu hingga 1 jam, sebab hujan telah turun sejak malam hingga shubuh.
Ruas jalan kota banyak yang tergenang air, bahkan dibeberapa wilayah yang merupakan rute jalan sehat ada yang terendam hingga 15 cm.

Alhamdulillah ± 500 orang peserta jalan santai bersama menyusuri rute yang telah diubah sedikit oleh panitia.
Tim Birru turut ambil bagian untuk "menghidupan" suasana lapangan alun² kota Tegal yang agak lengan lantaran hujan dan mendung di langit atas.


2. Pembukaan MUSDA I Kabupaten Tegal

Walaupun acara jalan santai kota tegal belum usai, birru harus beralih tugas ke Slawi Kabupaten Tegal.

Disana sedang dilakukan pembukaan MUSDA I PKS Kab. Tegal.
Acara yang dipusatkan di lapangan GBN (Gerakan Banten Nasional) Procot Slawi Kab. Tegal ini merupakan rangkaian agenda MUSDA I DPD PKS Kab. Tegal.

Dengan rasa khawatir akan hujan, Birru meluncur ke Slawi.
Khawatir karena salah satu personel birru membawa istrinya yang sedang 5 bulan dan 1 orang anak berusia 3 tahun.
Apalagi semua personel birru menggunakan transportasi motor.
Kekhawatiran birru sirna, tak kala meninggalkan perbatasan kota dan kabupaten Tegal.
Hujan yang tak turun. Amin.

Birru sampai di lapangan GBN dengan selamat.
Membuka acara dengan nasyid Mars PKS serta Indonesia Raya.

No comments: